Khutbah Jumat Terbaru PDF NU Bahasa Indonesia: Cara Sederhana Hidup Bahagia Dunia Akhirat

Khutbah Jumat Terbaru PDF NU
Ilustrasi Hidup Bahagia

Pesan ini penting sekali bagi kita yang masih diberikan umur panjang. Sisa umur ini mari kita gunakan sebaik mungkin. Kita harus menyiapkan bekal yang cukup menghadapi akhirat kelak. Lantas apa yang harus disiapkan?

Ada tuga perkara yang harus disiapkan, yaitu pertama, kita harus meningkatkan ketakwaan dan amal baik menurut Allah SWT. Menjalankan semua perintah dan menjauhi semua larangan dengan sekuat tenaga. Dengan begitu kita termasuk orang yang baik menurut Allah SWT.

Bacaan Lainnya

Kedua, kita harus merasa amal atau kebaikan kita kurang, sehingga kita selalu berusaha meningkatkan amal kebaikan. Kita yang kurang akrab dengan tetangga, sering bohong kepada teman, bahkan ada yang tidak akur dengan tetangga maupun saudara.

Oleh karena itu, mulai detik ini selesai sholat Jumat kita harus mempunyai tekad lebih baik dengan cara meminta maaf kepada orang tua, memperbaiki hubungan dengan tetangga kanan kiri, silaturahim dan meminta ridlo kepada guru-guru kita.

Begitu juga sebaliknya, meninggalkan semua perbuatan jelek yang kita lakukan setiap hari. Misalnya berbohong kepada orang tua, mertua, dan siapa saja yang sering kita sakiti wajib kita tinggalkan.

Yang ketiga, kita harus mempunyai rasa sopan santun di depan orang lain. Ketiga bertemu dengan orang yang lebih tua kita takdzim, begitu juga dengan orang yang lebih muda harus tetap hormat. Dan menganggap kita ini biasa-biasa saja, tidak ada yang perlu diunggulkan dari kita apalagi urusan duniawi.

Jamaah Jumat Rahimakumullah​​​​​​​

BACA HALAMAN BERIKUTNYA..

Pos terkait