Khutbah Jum’at Terbaru PDF: 9 Kerugian Orang yang Meninggalkan Sholat Subuh (B. Indonesia)

وَاَقِيْمُوا الصَّلٰوةَ وَاٰتُوا الزَّكٰوةَ وَاَطِيْعُوا الرَّسُوْلَ لَعَلَّكُمْ تُرْحَمُوْنَ

“Dan laksanakanlah shalat, tunaikanlah zakat, dan taatlah kepada Rasul (Muhammad), agar kamu diberi rahmat.” (QS. An-Nur: 56)

Bacaan Lainnya

Hadirin Maasyiral Muslimin Rahimakumullah..

Setidaknya ada 9 kerugian jika kita meninggalkan ibadah shalat Subuh, yaitu:

Kerugian pertama: Rugi, gagal mendapat kebebasan dari sifat munafik. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

‌أَثْقَلُ ‌الصَّلَاةِ ‌عَلَى ‌المُنَافِقِينَ العِشَاءُ وَالفَجْرُ

“Shalat yang paling berat pelaksanaannya bagi orang munafik adalah shalat Isya’ dan shalat Subuh.” (HR. Al-Bukhari)

Kerugian kedua: Rugi, gagal mendapat salah satu sebab masuk Jannah. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

‌مَنْ ‌صَلَّى ‌البَرْدَيْنِ دَخَلَ الجَنَّةَ

“Barang siapa yang shalat bardain, maka ia akan masuk Jannah.” (Muttafaq ‘Alaih)

Maksud dari al-Bardain adalah shalat Subuh dan Ashar.

Kerugian ketiga: Rugi, gagal mendapat salah satu sebab selamat dari Neraka. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

لَنْ ‌يَلِجَ ‌النَّارَ ‌أَحَدٌ صَلَّى قَبْلَ طُلُوعِ الشَّمْسِ، وَقَبْلَ غُرُوبِهَا

“Tidak akan masuk neraka seseorang yang shalat sebelum terbit matahari dan sebelum terbenamnya.” (HR. Muslim No. 634)

Maksudnya adalah shalat Subuh dan shalat Ashar.

Kerugian keempat: Rugi, gagal mendapat bantuan dan penjagaan dari Allah subhanahu wata’ala. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,

مَنْ صَلَّى ‌الصُّبْحَ ‌فَهُوَ ‌فِي ‌ذِمَّةِ ‌اللهِ

“Barang siapa shalat Subuh, maka ia berada dalam jaminan Allah.” (HR. Muslim No. 657)

Kerugian kelima: Rugi, gagal mendapat pahala qimaul lail semalam suntuk. Rasulallah SAW bersabda

BACA HALAMAN BERIKUTNYA..

Pos terkait