Contoh Doa Khutbah Kedua Idul Fitri Bahasa Indonesia

Ilustrasi Doa
Ilustrasi Doa

Berikut ini contoh khutbah kedua Idul Fitri dengan kombinasi doa bahasa Arab dan Indonesia. Teks khutbah kedua ini diharapkan bisa membantu khotib dalam menyampaikan khutbah Idul Fitri.

Contoh doa berikut ini kami susun dengan kalimat yang baik agar jamaah yang mendengar terenyuh. Jika doa berikut ini dibacakan dengan penuh penghayatan Ingsya Allah jamaah akan menangis meneteskan air mata.

Agar suasana haru terbangun, kami menyarankan para khotib untuk menelaah atau membaca berulang doa berikut agar tidak terjadi kesalahan di tengah membaca doa.

Bayangkan, ketika jamaah sedang menghayati doa tiba-tiba ada kata atau kalimat khotib yang salah. Tentu hal ini bisa mengurangi kekhusyukan dalam berdoa.

Doa khutbah Idul Fitri bahasa Indonesia ini hanya sebagai referensi atau contoh. Selebihnya para khotib bisa mengurangi, menambah atau membuat kalimat sendiri yang lebih baik. Semoga bermanfaat..

Silahkan bergabung dengan kami di Grup Telegram, Wa, atau Facebook untuk mendapatkan materi terbaru dari KHUTBAHSINGKAT.com Klik JOIN NOW

DOA KHUTBAH IDUL FITRI BAHASA INDONESIA

اللهُ أَكْبَرُ (×٣) اللهُ أَكْبَرُ (×٣) اللهُ أَكْبَرُ وَ لِلّٰهِ اْلحَمْدُ اللهُ أكْبَرُ كَبِيْرًا وَالحَمْدُ لِلّٰهِ كَثِيْرًا وَسُبْحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَأَصِيْلاً لاَ إِلٰهَ إِلاّاللهُ وَحْدَهُ صَدَقَ وَعْدَهُ وَنَصَرَ عَبْدَهُ وَأَعَزَّ جُنْدَهُ وَهَزَمَ الأَحْزَابَ وَحْدَهُ لاَ إِلَهَ إِلاّاللهُ وَلاَ نَعْبُدُ إِلاَّ إِيَّاهُ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ وَلَوْكَرِهَ الكاَفِرُوْنَ. اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ وَكَفَى وَأُصَلِّيْ وَأُسَلِّمُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّـدٍ الْمُصْطَفَى وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ أَهْلِ الْوَفَا، أَمَّا بَعْدُ، اتَّقُوْا اللهَ حَقَّ تُقاَتِهِ وَلاَتَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ

Hadirin Jamaah Sholah Idul Fitri Rahimakumullah..

Marilah kita bersama-sama berdoa seraya menundukkan kepala dan mengangkat kedua tangan. Kita meminta kepada Allah dengan ketulusan hati. Mudah-mudahan Allah mengabulkan hajat kita semua.

أَللهُمَّ صَلِّ وَ سَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَ عَلَى آلِهِ وَ صَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ، وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ اْلأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ، إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدّعَوَاتِ

اللَّهُمَّ اغْفِرْلَنَا ذُنُوْبَنَا وَ ذُنُوْبَ وَالِدَيْنَا وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانَا صِغَارًا

Ya Allah ya tuhan kami.. Hari ini kami bertekuk lutut dihadapan-Mu.. Kami yang hina ini memohon Ridlo dan ampunan-Mu..

Ya Allah ya tuhan kami.. Yang merajai langit dan bumi, yang mengendalikan alam semesta jagad raya ini..

Ya Allah ya tuhan kami.. Terimalah ibadah kami, sholat kami, puasa kami, bacaan Al Qur’an kami dan ibadah yang kami lakukan selama bulan Ramadhan.

Ya Allah.. Ampunilah segala dosa-dosa kami, ampunilah dosa-dosa kedua orang tua kami. Apabila orang tua kami masih hidup maka berikanlah Ia kesehatan, rizki yang melimpah, dan berikan ketetapan Iman dan Islam.

Apabila orang tua kami sudah wafat, maka ampuni segala dosa-dosanya, terimalah segala amal kebaikannya. Berikan tempat terbaik untuk orang tua kami di sisi-Mu.

Ya Allah ya tuhan kami, jika diantara kami ada yang sedang sakit maka angkatlah penyakit-Nya. Sembuhkanlah Ia agar bisa beribadah dengan sempurna.

Ya Allah ya tuhan kami, jika diantara kami sedang dalam kesulitan. Diantara kami ada yang terlilit hutang, maka berikanlah jalan keluar, berikanlah kami solusi. Karena kami yakin, hanya engkaulah yang maha kuasa dan maha mengetahui.

رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً، وَفِي الْآخِرَةِ حَسَنَةً، وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ. وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْنَ

عِبَادَ اللهِ، إنَّ اللهَ يَأْمُرُ بِالْعَدْلِ وَالْإحْسَانِ، وَإِيْتَاءِ ذِي الْقُرْبَى ويَنْهَى عَنِ الفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ وَالبَغْيِ، يَعِظُكُمْ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُوْنَ. فَاذكُرُوا اللهَ الْعَظِيْمَ يَذْكُرْكُمْ وَلَذِكْرُ اللهِ أَكْبَرُ، عِيْدٌ سَعِيْدٌ وَكُلُّ عَامٍ وَأَنْتُمْ بِخَيْرٍ

 

Download Khutbah Singkat PDF

Silahkan bergabung dengan kami di Grup Telegram, Wa, atau Facebook untuk mendapatkan materi terbaru dari KHUTBAHSINGKAT.com Klik JOIN NOW

Pos terkait