Khutbah Jumat Singkat NU PDF: Perbanyak Amal Kebaikan di Bulan Muharram (B. Indonesia)

Ilustrasi Berdo'a
Ilustrasi Berdo'a

Menunaikan puasa ‘Asyura’

Puasa Asyura’ ialah puasa tanggal sepuluh Muharram. Keutamaan puasa ini dapat menghapus dosa-dosa setahun yang lewat. Abu Qatadah al-Anshari ra. Menuturkan:

Bacaan Lainnya

سُئِلَ عَنْ صَوْمِ يَوْمِ عَاشُوْرَاءَ فَقَالَ: يُكَفِّرُ السَّنَةَ الْمَاضِيَةَ. (رواه مسلم)

“Rasul saw. pernah ditanya mengenai puasa hari ‘Asyura’, lalu beliau menjawab: “Menghapuskan dosa-dosa setahun yang lalu.” (HR. Muslim)

Menyempurnakanya dengan puasa Tasu’a’

Puasa Tasu’a’ adalah puasa tanggal sembilan Muharram. Rasulallah saw belum sempat menunaikan puasa ini semasa hidupnya. Namun, setahun sebelum meninggal beliau bertekat untuk melakukannya seraya bersabda:

لَئِنْ بَقِيْتُ إِلَى قَابِلٍ لَأَصُوْمَنَّ التَّاسِعَ. (رواه مسلم)

“Seandainya tahun depan aku masih hidup, niscaya aku akan berpuasa hari kesembilan.” (HR. Muslim)

Sebagaimana dimaklumi, bahwa orang-orang Yahudi dan orang-orang Arab jahiliyyah melakukan puasa tanggal sepuluh Muharram. Karenanya, Rasul saw menambahkan puasa tanggal sembilan Muharram agar kaum muslimin berbeda dengan orang-orang Yahudi dan kaum musyrikin, serta tidak menyerupai mereka dalam pelaksanaan ritual ibadah.

Memberi tambahan nafkah untuk anak dan istri. Rasulallah Muhammad saw bersabda:

مَنْ وَسَّعَ عَلَى أَهْلِهِ يَوْمَ عَاشُوْرَاءَ أَوْسَعَ اللَّهُ عَلَيْهِ سّنَتَهُ كُلَّهَا. (رواه الطبراني)

“Barangsiapa melapangkan nafkah untuk keluarganya pada hari ‘Asyura’, Allah akan melapangkan rizkinya sepanjang tahun.” (HR. ath-Thabrani)

Tidak ada salahnya jika kita menambahkan uang belanja untuk keluarga di bulan Muharram dan bulan-bulan setelahnya. Selain bagian dari keutamaan bulan Muharram, kita juga akan mendapat pahala berlipat ganda karena termasuk bersedekah kepada keluarga.

Jamaah shalat Jumat hafidhakumullah,

Mengapa tanggal sepuluh Muharram disebut dengan ‘Asyura’? Badaruddin al-‘Aini dalam kitabnya Umdatul Qari’ menjelaskan sebuah pendapat bahwa di hari ‘Asyura’ Allah memberikan kemuliaan dan kehormatan kepada sepuluh nabi-Nya. Yaitu:

BACA HALAMAN BERIKUTNYA..

Pos terkait