Khutbah Idul Fitri Singkat Padat PDF: Tiga Hal Yang Harus Dijaga Selepas Ramadhan

Gambar Ilustrasi Idul Fitri Mubarak
Gambar Ilustrasi Idul Fitri Mubarak

أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَۙ – ١٨٣

Bacaan Lainnya

Artinya: “Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.

Allahu Akbar Allahu Akbar Allahu Akbar, Wa Lillahilhamd,

Hadirin wal hadirot jama’ah sholat Idul Fitri yang dirahmati Allah

Untuk bisa membawa akhlak Romadhon di semua Bulan serta mempertahankannya sampai Malaikat Maut melirik kita.

Hal utama yang perlu kita jaga secara Istiqomah adalah MENJAGA LISAN. Dengan tidak bicara kecuali apa apa yang diridhoi Allah.

Hal kedua untuk mempertahankan Istiqomah dalam Ketaqwa’an adalah MENJAGA HATI. Dengan Tidak meyaqini sesuatu kecuali yang datangnya dari Allah. Tidak meng inginkan sesuatu kecuali yang diridhoi Allah

Selanjutnya, hal yang ketiga adalah MENJAGA IMAN dan selalu memperbaharuinya hingga ajal menjemput kita. Hal ini selaras dengan apa yang disampaikan oleh Baginda Nabi Saw dalam sebuah hadits

Nabi Shallallahu alaihi wasallam, beliau bersabda:

 لَا يَسْتَقِيمُ إِيمَانُ عَبْدٍ حَتَّى يَسْتَقِيمَ قَلْبُهُ وَلَا يَسْتَقِيمُ قَلْبُهُ حَتَّى يَسْتَقِيمَ لِسَانُهُ

Iman seorang hamba tidak akan bisa istiqomah sampai hatinya istiqomah. Dan hati seorang hamba tidak akan bisa istiqomah sampai lisannya istiqomah.   HR Ahmad, no. 12636

Hadirin wal hadirot Jamaah Sholat Idul Fitri Rahimakumullah..

Sebagai kesimpulan adalah siapapun kita, dimana pun kita, sedang apapun kita, mau berbuat apapun kita, mau bicara apapun kita, selalu merasa diawasi oleh Allah dan dicatat oleh malaikat.

Nah.. Seandainya perasaan ini sudah hadir di dalam jiwa kita. Ingsya Allah kita semua bisa selamat dari perbuatan-perbuatan yang melanggar aturan Allah.

Hadirin wal hadirot Rahimakumullah..

Demikianlah Khutbah Hari raya yang singkat ini. Semoga apa-apa yang telah kita dengarkan bersama bisa menjadi bahan pertimbangan untuk meniti jalan yang diridhoi Allah. Aamiin Allahhumma Aamiin.

BACA HALAMAN BERIKUTNYA..

Pos terkait